TUGAS 4

 TUGAS 4
      1.            Apa yang dimaksud dengan pemasaran ?

Jawaban:
Menurut beberapa ahli tentang pengertian pemasaran yaitu :
v  William J. Stanton
Pemasaran adalah suatu sistem keseluruhan dari kegiatan-kegiatan bisnis yang di tunjukan untuk merencanakan, menentukan harga, mempromosikan, dan mendistribusikan barang dan  jasa yang memuaskan kebutuhan baik kepada pembali yang ada maupun pembeli yang potensial

v  Philip Kotler
Pemasaran adalah kegiatan manusia yang diarahkan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan melalui proses pertukaran.
v  Philip Kotler dan Amstrong
Pemasaran adalah sebagai suatu proses sosial dan managerial yang membuat individu dan kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan lewat penciptaan dan pertukaran timbale balik produk dan nilai dengan orang lain.
v  Pemasaran adalah proses panyusunan komunikasi terpadu yang bartujuan untuk memberikan informoasi mengenai barang atau jasa dalam kaitannya dengan memuaskan kebutuhan dan keinginan manusia.

      2.            Mengapa pemasaran sering disebut sebagai permintaan ?

Jawaban:
Karena pemasaran umumnya dipandang sebagai tugas untuk menciptakan, mempekenalkan, dan menyerahkan barang atau jasa kepada konsumen dan perusahaan lain. Para pemasar terampil dalam merangang permintaan akan produk-produk perusahaan akan tetapi pandangan itu merupakan pandangan yang terlalu sempit tentang tugas yang dilakukan oleh pemasar. Para pemasar bertanggung jawab atas manajemeen permintaan. Para manajer pemasaran berusaha mempengaruhi level, pengaturan waktu dan komposisi permintaan untuk mencapai tujuan organisasi. (Kotler 2003)

      3.            Jelaskan apa perbedaan kebutuhan dan keinginan berdasarkan konsep inti pemasaran ? beri contoh !

Jawabann :
Konsep dasar yang melandasi pemasaran adalah kebutuhan manusia.
Kebutuhan manusia adalah pernyataan dari rasa kehilangan, dan manusia mempunyai banyak kebutuhan yang kompleks. Kebutuhan manusia yang kompleks tersebut karena bukan hanya fisik, tetapi juga rasa aman, aktualisasi diri, sosialisasi, penghargaan, kepemilikan semua kebutuhan berasal dari masyarakat konsusumen, bila tidak puas konsumen akan mencari produk atau jasa yang dapat memuaskan kebutuhan tersebut.
Keinginan adalah hasrat akan penawar kebutuhan yang spesifik. Masyarakat yang semakin berkembang keingingnnya juga semakin luas, tetapi ada keterbatasan dana, waktu, tenaga dan ruang, sehingga dibutuhksn perusahaan yang bisa memuaskan keinginan sekaligus memenuhi kebutuhan manusia dengan menembus keterbatasan tersebut, paling tidak meminimalisasi keterbatasan sumber daya.
Contoh :
Manusia butuh makan, tetapi keinginan untuk memuaskan lapar tersebut tergantung dari budaya dan lingkungan tumbuhnya. Seperti orang jawa memenuhi kebutuhan makannya dengan memakan gudeg, sedangkan orang jepang akan memuaskan keinginannya dengan memakan sushi, dll.
Contoh kebutuhan   : Makan, minum, pakaian.
Contoh keinginan     : Makan baso saat sedang hujan, minum air dingin saat  sedang panas, memakai gaun saat sedang pesta.







Komentar

Postingan populer dari blog ini

Akuntansi Komparatif Amerika dan Inggris

PERDAGANGAN LUAR NEGERI